Sabtu, 13 November 2010

“V-3 IT’s company”

Pada saat ini Indonesia sudah memasuki era globalisasi. Setiap pekerjaan yang umumnya dilakukan dengan cara tradisional dan kurang efisien, perlahan menuju pekerjaan yang dikerjakan berbasis komputer yang efisien, sehingga persaingan bisnis yang sangat ketat saat ini menuntut adanya sistem penyelesaian pekerjaan yang mudah, cepat, tepat, akurat, dan efisien. Dengan adanya kemajuan teknologi informasi memungkinkan penyusunan dan pengaturan pola kerja yang tertata dengan baik dan rapi memungkinkan pekerjaan dalam perusahaan selalu siap dan tidak dibatasi waktu. Teknologi informasi juga dapat membantu menghemat peggunaan kertas dalam penyimpanan arsip karena penyimpanan arsip sudah dalam bentuk file yang dikemas dalam media digital sehingga arsip dapat bertahan lama dan terstruktur.
Perusahaan kami V-3 IT’s company adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa atau IT consultant . Kami dapat mengerjakan pekerjaan-pekerjaan yang berhubungan dengan teknologi informasi seperti service dan maintenance komputer, install komputer, install new program, instalasi jaringan, serta penyedia software maupun hardware.
Ruang lingkup usaha kami saat ini meliputi maintenance support and service, yaitu sistem perawatan komputer baik hardware maupun software yang dilakukan secara berkala dengan tujuan agar komputer berjalan stabil cepat dan aman dan terhindar dari berbagai masalah yang menganggu pekerjaan dalam perusahaan. Networking installation, yaitu pelayanan dalam proses instalasi dan perawatan jaringan meliputi pengkabelan, setting dan penyedaan hardware serta pemasangan sistem jaringan komputer. Web design, dunia internet di Indonesia mengalami kemajuan begitu pesat. Banyak sekali perusahaan di bidang jasa maupun perdagangan mempromosikan usahanya melalui web. Dengan perkembangan ini maka kami siap untuk melayani pembuatan desain web sesuai kebutuhan perusahaan.
Modal dalam membangun perusahaan ini relatif tidak menguras banyak materi, hanya membutuhkan beberapa komputer serta beberapa karyawan yang berkompeten dibidangnya. Keuntungannya pun jauh lebh besar karena modal terbesar kami hanyalah pengetahuan tentak teknologi informasi serta kemampuan untuk mempromosikan perusahaan kami.
Dengan latar belakang yang dijabarkan diatas, bisnis penyediaan jasa konsultas ini cukup memiliki prospek yang cukup tinggi, dilihat dari banyaknya perusahaan yang sedang berkembang saat ini yang membutuhkan sistem komputerisasi dalam berlangsungnya aktivitas perusahaan.

Selasa, 05 Oktober 2010

Website yang membawa untung

Menurut data dari Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) jumlah pemakai internet sampai dengan Desember 2007 baru mencapai jumlah 25 juta orang sedangkan jumlah pelanggan sebesar 2 juta orang. Kata “baru” digunakan mengingat potensi baik pengguna maupun pemakai internet yang masih sangat besar di Indonesia.

Sebuah website di internet menjadi suatu sarana yang sangat besar manfaatnya mengingat “jam kerja” nya yang 7 hari seminggu dan 24 jam sehari. Sehingga pemilik website sedang beristirahat sekalipun maka situs atau website miliknya tetap dapat di akses oleh calon pelanggan bukan hanya dari Indonesia namun juga dari seluruh dunia.

Selain kita membuat website untuk keperluan pribadi kita sendiri maka kita dapat juga menawarkan keahlian kita ini kepada perusahaan yang membutuhkan website untuk memperkenalkan produk sekaligus memasarkannya. Dari data pelanggan internet diatas yang “baru” berjumlah 2 juta orang maka kesempatan anda untuk menjadi pionir di bidang peluang usaha dan peluang bisnis ini masih sangatlah besar. Hal ini disebabkan sebagian besar dari pelanggan internet hanya menggunakan sarana internet sebagai sarana untuk browsing di dunia maya ini, membuka e-mail atau chatting dan belum menggunakan sarana internet ini untuk mencari uang.

Target pasar untuk usaha ini juga sangat luas dan jelas yakni baik mulai dari perusahaan, toko besar/kecil, organisasi, tokoh masyarakat, artis, instansi pemerintah maupun Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM).

Hal utama yang dibutuhkan adalah sebuah komputer atau laptop dengan spesifikasi yang menengah jika kita ingin memulai usaha ini untuk diri sendiri. Namun kita akan membutuhkan komputer dengan spesifikasi yang tinggi bila kita ingin menjual jasa kita ini kepada pihak lain untuk mendukung dalam segi kecepatan.

Untuk berhasil dalam usaha ini yang perlu anda lakukan adalah membaca secara seksama dan langsung dipraktekkan. Jangan pernah berhenti untuk baca dan praktek secara berulang-ulang. Itu yang saya dan penulis e-book ini lakukan. Sebab tanpa praktek maka anda tidak akan pernah mengetahui apakah sudah benar atau ada yang masih harus diperbaiki.

Rabu, 02 Juni 2010

Farmville di Facebook

Game Farmville pada facebook bukanlah merupakan game yang baru atau aneh. Game ini menceritakan kita sebagai petani yang harus menggarap ladang sawah atau kebun yang telah disediakan. Dalam menggarap sawah atau kebun yang kita bangun dapat ditanami oleh bermacam-macam tumbuhan dan juga kita bisa memelihara hewan piaraan yang telah kita pilih. Pada saat menuai hasil ladang yang berupa tumbuhan atau tanaman dan juga hasil dari hewan yang telah kita pelihara maka kita akan mendapatkan uang (uang yang hanya dapat digunakan pada game Farmville). Ketika kita mendapatkan uang dalam jumlah tertentu maka kita dapat memperluas kebun yang kita miliki dan juga kita dapat membangun bangunan yang kita inginkan. Hasil kebun dan hasil hewan dapat kita pilih sesuai kita mau beberapa hari.

Game ini menurut saya sangatlah menarik, karena cukup menghibur dan membuat saya tertarik dan ketergantungan untuk memainkan secara terus-menerus. Namun ada beberapa barang yang harus dibeli dengan menggunakan uang yang sebenarnya dan yang menjual hanya beberapa orang saja atau hanya dibeberapa warnet.

Kamis, 15 April 2010

LINGO

Lingo adalah bahasa pemrograman Director yang berguna untuk menciptakan interaksi antara pemakai dengan movie yang istilah populernya disebut movie interaktif.

Saat ini Director dan Lingo mulai banyak digunakan untuk keperluan
multimedia interaktif seperti membuat CD Pembelajaran, Tutorial, game, presentasi produk, company profile sampai CD menu interaktif yang ada dalam bonus majalah dan buku komputer.

Mengenal Tipe Script Lingo

Script Lingo terbagi menjadi 4 tipe, yaitu behavior script, movie script,
parent script, dan yang terakhir adalah cast member script. Behavior,
movie, dan parent script akan tampil sebagai cast member yang ada di
dalam Cast window.

Berikut penjelasan singkat mengenai tipe script yang baru disebutkan di atas.

Behavior script adalah script yang ditulis untuk mengontrol properties
dan gerakan sprite. Tipe script ini memudahkan pemrograman yang
berorientasi pada objek atau lebih dikenal dengan istilah OOP (Objectoriented
programming).

Movie script adalah script yang tidak ditulis untuk sprite melainkan untuk
mengontrol movie. Tipe script ini dapat digunakan untuk mengontrol
berbagai aspek pads movie, khususnya ketika mulai dan akhir dari sebuah
movie. Tipe script ini juga dapat disesuaikan dengan script lain untuk
penggunaan handle pada instance.

Parent script adalah script yang digunakan untuk membuat atau
melahirkan sebuah objek ke dalam Global Uariabel dengan perintah °
new". Objek-objek ini nantinya dapat mengontrol sprite dan media kontrol
lainnya tanpa dihubungkan langsung dengan sprite menggunakan script
atau bahkan dapat digunakan untuk mengontrol data atau objek yang tidak
terlihat.
Untuk Behavior, Movie, dan Parent script, cast member script akan berdiri
sendiri.

Cast member script adalah script yang ditulis secara langsung pada cast
member di dalam Cast window tanpa membuat cast member baru seperti
tipe script lainnya. Ketika cast member ditempatkan pada stage dan
berubah menjadi sprite, scat itu pula script yang ada pada cast member
diaktilkan.

Cast member yang diberi script akan menampilkan ikon script di pojok kiri
bawah thumbnail cast member.

Menggunakan Script Dasar

go the frame/ go to the frame
Script go the frame berguna untuk melakukan looping pada frame
yang dilewati playback head. Sebagai contoh, berikut ini Kita akan
menggunakan he ri pt go the frame untuk melakukan looping pada
frame gambar, playback head tidak akan berjalan ke frame berikutnya
yang berisi movie flash sebelum diberi perintah untuk melanjutkan.
Script go the frame sama dengan go to the frame.

Contoh :
On exitFrame me
go the frame
end


Maksud instruksi tersebut di atas adalah, bahwa pada saat head
sampai pada frame yang diberi script, maka head tidak akan bergerak
lagi, atau menetap pada frame tersebut.

go
Script go berguna untuk menuju ke frame yang telah ditentukan.
Playback head akan berpindah ke suatu frame lalu memainkan movie
hingga batas frame yang telah ditentukan.

Contoh :
On mouseUp me
go 11
end


Maksud instruksi tersebut di atas adalah, bahwa pada mouse diklik,
maka head akan pergi ke frame 11.

pause
Script pause berguna amok menghentikan sejenak playback head atau
movie yang sedang dimainkan. Sebagai contoh, berikut ini Kita akan
membuat tombol pause yang akan diberi script pause agar movie
dapat dihentikan sejenak.

Contoh :
On mouseUp me
pause
end


Maksud instruksi tersebut di atas adalah, bahwa pada mouse diklik,
maka head akan berhenti sementara pada frame tempat script.

continue
Script continue berguna untuk melanjutkan pemutaran movie yang
dihentikan sejenak. Sebagai contoh, berikut ini Kita akan membuat
tombol continue yang akan diberi script continue.

Contoh :
On mouseUp me
continue
end


Maksud instruksi tersebut di atas adalah, bahwa pada mouse diklik,
maka head akan bergerak kembali ke frame berikutnya.

Selasa, 09 Maret 2010

PRISIP PENGGUNAAN

Prinsip penggunaan desain terdiri atas beberapa kategori :
• Kemampuan mempelajari
Mendukung pembelajaran bagi semua kalangan pengguna
• Fleksibilitas
Mendukung untuk melakukan beberapa tugas
• Ketahanan
Mendukng untuk mendapatkan pemulihan kembali.
Prinsip ini selalu berfikir atau menekankan pada pengecualian dan kecocokan atau keserasian.
1. Prinsip mempelajari
Mempermudah pengguna baru agar lebih efektif dalam berinteraksi dan memaksimalkan penggunaan.
Terdiri atas :
 Kemampuan memprediksi
 Kemampuan mempersatukan
 Keterkenalan atau sesuatu yang sudah lazim.
 Sesuatu yang sudah umum
 Kekonsistenan

a. Kemampuan memperediksi
Operasi yang terlihat bisa diprediksi manfaatnya.
b. Kemampuan mensintesis atau mempersatukan
Mendukung user untuk menilai efek dari operasi yang lalu pada sistem neraca.
Contohnya:
Perpindahan file dalam sistem UNIX vs. Os mac/windows.
c. Keterkenalan
Sangat cocok untuk kesan pertama.
d. Kekonsistenan
Persamaan dalam fungsi antara sejumlah tugas, operasi,dan situasi.
Perbedaannya dalam hal, Interaksi, output dan tampilan layar.

2. Prinsip yang fleksibel
Tersedia banyak cara untuk user bertukar informasi.
Salah satu caranya :
a. Dialog inisiatif
Tidak merintangi user dengan peletakan konstrain bagaimana menyelesaikan dialog.
b. Multialur
Mengizinkan user mengerjakan tugas lebih dari satu.
Ada dua tipe :
 Dua program yang dijalankan bersama-sama, maksudnya beberapa tugas dijalankan secara serempak
 Interleave, maksudnya dapat melakukan beberapa tugas tapi input dilakukan satu persatu.
c. Perpindahan tugas
Kemampuan perpindahan tugas antara user atau sistem,tergantung siapa yang lebih baik melakukannya.
d. Subtitutif
Fleksibilitas dalam detail operasi, maksudnya:
 Mengizinkan user untuk memilih metode interaksi yang sesuai.
 Mengizinkan user untuk memilih cara yang berbeda untuk spesifikasi data dan konfigurasi.
 Mengizikan user untuk memilih cara yang berbeda dalam mempresentasikan atau menampilkan output kedalam task yang sesuai.
e. Kesesuaian
Kemampuan user untuk memodifikasi antarmuka/interface.
 Oleh user (kemampuan beradaptasi)
 Oleh sistem (melakukan aktivitas beradaptasi)

3. Prinsip Ketahanan
Membantu user dalam menentukan keberhasilan mendapatkan prestasi dan
menggapai tujuan.



Terdiri atas :
1. Pengamatan
Menjelaskan bagaimana user mendapatkan informasi yang diinginkan, bisa dengan cara :
 Browsing
 Kemampuan seseorang untuk mendapatkan informasi tersebut
 Ketekunan, seberapa tekun seseorang dalam observasi tersebut.
2. Kemampuan untuk merecovery
Kemampuan user untuk menangulangi atau mengkoreksi suatu kesalahan
 Kesulitan dalam prosedur pembetulan berhubungan dengan tugas asli yang sulit.
 Pembetulan yang tampil kedepan
Kemampuan untuk mengatur ketika kita tidak bisa mengembalikannya.
 Perbaikan secara mundur
Mengembalikan kesalahan yang lama2.
3. Kemampuan bereaksi.
Tanggapan user mengenai kecepatan berkomunikasi dengan sistem.
 Waktu untuk bereaksi
Maksudnya, waktu sistem untuk merespon dalam beberapa cara untuk aksi yang dilakukan user.
 Tanggapan user tidak selalu benar
 Konsistensi yang penting
 Merespon OK apabila kecocokan user diluar dugaan.
4. Penyesuaian Tugas.
Apakah sistem dapat mendukung semua tugas sesuai harapan user?
 Kelengkapan tugas
Menjelaskan bagaimana sistem melakukan semua tugas yang penting.
 Kecukupan tugas
Menjelaskan bagaimana user mengerti bagaimana mengerjakan tugas

SELESAI.

Sabtu, 27 Februari 2010

SEJARAH INTERAKSI MANUSIA DENGAN KOMPUTER

Interaksi manusia dan komputer adalah sebuah hubungan antara manusia dan komputer yang mempunyai karakteristik tertentu untuk mencapai suatu tujuan tertentu dengan menjalankan sebuah sistem yang bertopengkan sebuah antarmuka (interface).Pengertian sejarah IMK ini lebih menekankan kepada sejumlah rangkaian perubahan paradigm/evolusi.
Evolusi Antarmuka bisa dijabarkan sebagai berikut :
Tahun 50an – Antarmuka pada level hardware untuk teknik (ex. switch panel)
Tahun 60-70an – Antarmuka pada level pemrograman (ex. COBOL, FORTRAN)
Tahun 70-90an – Antarmuka pada level instruksi
Tahun 80an – Antarmuka pada level dialog interaksi (ex. GUI, Multimedia)
Tahun 90an – Antarmuka pada level lingkungan kerja (ex. Sistem Network, Groupware)
Tahun 00an – Antarmuka berkembang dengan luas (ex. mobile device, interactive
Screen)
Salah satu contoh perubahan atau evolusi IMK adalah Mainframe yang sekarang menjadi Komputer pribadi(PC), Komputer pertama kali diperkenalkan secara komersial pada tahun 50-an, mesin ini sangat sulit dipakai dan tidak praktis. Disebabkan karena komputer merupakan mesin yang sangat mahal dan besar, hanya dipakai di kalangan tertentu, misalnya para ilmuwan /ahli-ahli teknik.
Single user menjadi CSCW( Computer supported Cooperative work ). Teknologi pertama kali muncul ditahun 1940 dan 1950. Terdapat sejumlah tokoh dan dalil dalil yang mendukung perubahan teknologi tersebut diantaranya Vannevar Bush, Bush dan J.R Licklider.
Para peneliti akademis mengatakan suatu rancangan sistem yang berorientasi kepada pemakai, yang memperhatikan kapabilitas dan kelemahan pemakai ataupun sistem (komputer) akan memberi kontribusi kepada interaksi manusia-komputer yang lebih baik. Maka pada pertengahan tahun 80-an diperkenalkan istilah Human-Computer Interaction (HCI) atau Interaksi Manusia-Komputer.
Dipertengahan tahun 1960 komputer terlalu mahal untuk seseorang atau satu individu. Time sharing dapat meningkatkan kemampuan dalam pengaksesan, Sistem yang interaktif, pengolahan kata yang dapat dirubah2, dan dapat share sistem file, dan semua proses tersebut membutuhkan interaksi antara manusia dengan komputer.
Pada tahun 1963 Ivan Sutherland mencetuskan SketchPad yang termasuk SketchPad adalah Gambar secara hirarki dan subpicture, Konstrain, LightPen sebagai perangkat Input. Sketchpad milik Sutherland sebagai penunjuk sistem dalam perangkat tampilan video, dan komputer digunakan untuk visual dan memanipulasi data. Landmark dari Douglass Engelbart ditandai dengan sistem multimedia,mouse,Windows dan telekonferensing. Alan Kay juga menghasilkan Komputer seukuran notebook dengan multimedia dan bisa menyimpan apapun.
Personal komputer mulai diperkenalkan pada tahun 1970 oleh IBM PC. Sistem PC ini lebih powerfull dan mudah digunakan, ukurannya pun kecil untuk digunakan secara perorangan. Dipertengahan tahun 1970 Xeroc PARC mengeluarkan produk ALTO yaitu PC dengan sistem GUI. Dengan spesifikasi local processor,bitmap display, mouse Precursor to modern GUI,windows, menus, scrollbars LAN – Ethernet. Xerox Star ditahun 1981 adalah PC komersial pertama yang didesain untuk profesional bisnis, dan juga sistem komputer pertama yang didasarkan pada kemampuan sistem engineering
PC lainnya diantaranya ada STAR komersial flop, Apple LISA ditahun 1982, ide pembuatan APPLE lisa ini berdasarkan pada komputer STAR. Ditahun 1984 APPPle mengeluarkan produk machintos yang memiliki interface yang mudah digunakan dan memiliki kualitas tinggi dalam grafis dan printer laser.
WIMP adalah singkatan dari Windows, Icons, Menu, Pointer, WIMP ini bisa melakukan beberapa pekerjaan secara serempak,WIMP ini juga memiliki interface yang familiar atau terkenal. Contoh komputer yang sudah ada sistem WIMP ini diantaranya Xeroc alto, star.
Pada tahun 1982 seorang direktur lab IMK di maryland yaitu Ben Shneiderman menjabarkan pertimbangan dngan grafis berbasis interaksi. Ted Nelson berpendapat komputer bisa membantu seseorang bukan hanya dibidang bisnis, istilahnya adalah “Hypertext”. Hypertext menekankan bahwa informasi tidak hanya beralur linier tetapi seperti terminal yang terhubung.
Nicholas Negroponte merancang mesin MIT. Gagasannya wall-sized displays, videodisks, AI in interfaces (agents), speech recognition,multimedia dengan hypertext. Tindakan tidak selalu berbicara lebih keras dibanding kata-katanya, Interface digunakan sebagai mediator.
CSCW (Computer Supported Cooperative Work) sistem tunggal tidak lebih panjang.Aspek mikro sosisal yang krusial. Mark Weiser memperkenalkan “calm technology”. Seseorang bukan pengguna perangkat virtual, tetapi penghuni virtua, yang kaya akan lingkungan komputer.

Selasa, 23 Februari 2010

GAMBARAN SINGKAT PEMBUATAN WEB SECARA UMUM


(Contoh tampilan Web)





Langkah awal buat alamat website (Domain atau URL). Buatlah nama domain yang mudah diingat. Kemudian dibutuhkan layanan web hosting. web hosting diperlukan agar web anda dapat diakses setiap saat oleh setiap orang.

Langkah kedua anda harus menyiapkan bahan untuk wesite anda. Jika bahan tersebut berupa text, maka gunakan file berformat HTML agar dapat terbaca oleh browser. Jika berupa gambar atau foto ubahlah kedalam format JPEG atai GIF.Kemudian upload file tersebut ke server dengan software FTP. Langkah selanjutnya analisis website anda.

Penjelasan Langkah-langkah pembuatan web pada tugas softskill desain pemodelan grafik.

Web yang kami buat tentang panduan wisata di pulau Bali. Pada tampilan Home berisi empat gambar dan enam animasi. Gambar yang pertama sampai keempat berisi header atau judul, peta pulau bali, objek wisata, dan daftar harga tiket masuk.Animasi yang pertama sampai ke lima merupakan menu yang menghubungkan (link) kehalaman berikutnya. dan animasi ke enam berisi animasi text berjalan.

Pada halaman button History (animasi pertama). Tampilan animasi pertama sampai enam sama seperti tampilan pada home. Halaman history ini berisi tentang sejarah-sejarah unik di pulau bali dan terdapat gambar- gambar tentang animasi 2 sampai 9. Penulisan dapat ditulis menggunakan coding HTML.

Kemudian dihalaman selanjutnya, yaitu gallery. Gallery disini hanya berisi gambar-gambar tentang GWK yaitu web yang kita buat, buat codingnya menggunakan dreamweaver. Kemudian button selanjutnya adalah button video yang berisi video2.

Struktur Navigasi :

Bagan ini akan menjelaskan rancangan struktur navigasi aplikasi web. struktur navigasi yang di gunakan adalaah struktur navigasi campuran dimana struktur ini adalah gabungan antara struktur navigasi linier dan hirarki dimana setiap user dapat mengakses semua halaman tanpa dibatasi (User Friendly).

Interaksi pemakai pada website ini menggunakan:

Level Interaksi Pemakai

Proaktif. Karena dapat membolak-balikan halaman web, dengan disediakanya button-button dan tulisan-tulisan yang akan meneruskan ke halaman berikutnya. Serta interaksi user pada video yang menyebabkan video tersebut berjalan, berhenti ataupun berhenti sementara Contohnya dapat dilihat pada index.php, pada bagian menu, seperti home, berita dan peta.

Model Interaksi

Navigasi. User dapat mengakses jalur yang diinginkan. Contohnya ada pada pvh.html, user dapat memilih album foto yang diinginkan untuk dilihat oleh user yang dapat ditelusuri dengan mengklik text photo aventure ataupun photo pemandangan. yang disediakan.

Perancangan. User dapat mengontrol volume audio yang terdapat pada video, apakah video tersebut bersuara atau tidak. Contohnya dapat dilihat pada pvh.html, dibagian volume video.



DESAIN PEMODELAN GRAFIS.


Artikel ini membahas tentang desain pemodelan suatu grafis.

Desain adalah mengatur atau merancang sesuatu sebelum dilakukan, desain sangat penting agar hasil dari sutu pekerjaan menjadi terstruktur dan sesuai dengan yang dibutuhkan.

Sedangkan Grafis adalah coretan atau goresan titik garis membentuk suatu bidang atau gambar dan saling berhubungan.

Jadi desain grafis adalah,kombinasi antara gambar,foto,kata-kata atau text,grafik,angka,ilustrasi sebagai bentuk suatu komunikasi visual agar dapat menyampaikan pesan atau informasi seefeektif mungkin dan berguna bagi pemakai. Desain grafis lebih memfokkuskan pada kegiaatan merancang suatu produk dengan media foto atau gambar

Dalam proses mendesain ada beberapa aspek yang diperhitungkan salah satunya adalah aspek keindahan agar grafis terlihat indah dan menarik sehingga menarik perhatian orang banyak. Aspek ini diperoleh dari pemikiran atau kreatifitas pembuat,riset maupun hasil dari pengembangann produk sebelumnya.

Sebelumnya desain grafis hanya dapat diterapkan dimedia statis seperti buku,brosur,catalog, atau majalah. Namun sesuai perkembangan sekarang desain pemodelan grafis dapat diterapkan dibidang elektronik menggunakan beberapa software pendukung. Desain grafis juga dapat digunakan untuk menata desain lingkungan mencakup pengolahan ruang. Dalam setiap ilmu desain lainnya memiliki beberapa unsur,begitu pula dalam bidang desain grafis. Unsur-unsur tersebut salah satunya shape, bentuk (form), tekstur, garis, ruang, dan warna.Unsur-unsur tersebut membentuk prinsip-prinsip dasar desain visual. Prinsip-prinsipnya seperti keseimbangan (balance), ritme (rhythm), tekanan (emphasis), proporsi ("proportion") dan kesatuan (unity), kemudian membentuk sebuah aspek struktural komposisi yang lebih luas.

Desain grafis harus dituangkan dalam bentuk konsep yang visual,karena jikan desain grafis hanya berupa idea tau konsep dalam pemikiran,maka itu tidak akan dianggap sebagai desain grafis,dengan begitu dapat disimpulkan peralatan dalam desain grafis adalah, pemikiran ide konsep tangan mata alat gambar atau jika desain grafis diimplementasikan menggunakan media elektronik alatnya berupa computer dan support software.

GO GREEN!


Bumi kita saat ini sedang mengalami saat-saat yang paling sulit, peningkatan suhu atau yang akrab disebut global warming membawa dunia pada perubahan yang sulit diperkirakan oleh ilmu-ilmu geologi sebelumnya.

Sebelumnya mari kita bahas apa itu pemanasan global dan bagaimana pemanasan global bias terjadi. Pemanasan global terjadi akibat meningkatnya suhu permukaan bumi. Hal ini terjadi karena bumi lebih banyak menyerah energi atau panas matahari ketimbang melepaskannya kembali ke atmosfer selain itu aktivitas dibumi juga menyebabkan bumi semakin panas,atau peningkatan emisi gas sisa.

Akibatnya terjadi peningkatan suhu bumi dan pencairan kutub utara. Akibat yang paling nyata adalah Perubahan iklim memengaruhi berbagai aspek kehidupan manusia, termasuk diantaranya kesehatan.Pemanasan global dapat meningkatkan faktor resiko dan penyakit yang mengancam kesehatan manusia secara global, diantaranya malnutrisi mengakibatkan kematian 3,7 juta jiwa per tahun, diare mengakibatkan kematian 1,9 juta jiwa, dan malaria mengakibatkan kematian 0,9 juta jiwa. Suhu yang lebih panas juga berpengaruh pada produksi makanan, ketersediaan air dan penyebaran vektor penyakit.BADAN Kesehatan Dunia (WHO) memperingatkan bahwa pemanasan global (global warming) akan banyak berdampak bagi kesehatan masyarakat dan lingkungan. Perubahan temperatur dan curah hujan yang ditimbulkan memberikan kesempatan berbagai macam virus dan bakteri penyakit tumbuh lebih luas.
WHO mengatakan, selain virus dan bakteri penyakit berkembang pesat, secara tidak langsung pemanasan global juga dapat menimbulkan kekeringan maupun banjir.Kekeringan mengakibatkan penurunan status gizi masyarakat karena panen yang terganggu.Banjir menyebabkan meluasnya penyakit diare.

Yang paling nyata, antara lain. Kerusakan lingkungan Penyakit yang ditimbulkan oleh perubahan iklim akibat pemanasan global,Banjir,Kebakaran hutan. Hal ini berdampak terhadap kesehatan manusia, misalnya kwalitas air yang kita minum,Udara yang kita hirup,Makanan yang kita makan

Oleh karena itu kita sebagai mahasiswa sedini mungkin membantu mencegah atau setidaknya tidak memperparah pemanasan global tersebut. Banyak hal kecil yang dapat dilakukan, contohnya :

1. Tanamlah pohon

Karena setiap pohon yang anda tanam dapat menyerap 1 ton CO2 .

2. Matikan peralatan elektronik ketika tidak diperlukan

Elektronik yang terus-terusan menyala mengeluarkan energy sisa yang berbahaya.

3. Menghemat kertas

Karena kertas terbuat dari kayu pohon, semakin banyak kertas maka semakin banyak pohon yang ditebang,da n itu artinya CO2 tidak dapat diserap.Untuk universitas berbasis teknologi seperti universitas Gunadarma,ide untuk menyebarkan informasi melalui studentsite sebenarnya lebih efektif dibanding mengeluarkan pengumuman melalui kertas.

4. Gunakan sepeda seefektif mungkin

Selain sehat sepeda tidak mengeluarkan zat sisa yang membuat bumi semakin panas.

5. Gunakan kembali tas belanja

Karena tas plastic yang dibuang dapat mencemari iar dan udara,juga menyumbang CO2,selain itu plastic tidak dapat musnah dalam jangka waktu 200 tahun.

6. Daur ulang

Pakai kembali sampah yang masih bisa digunakan.

7. Hindari penggunaan Tissue,

karena tissue tak dapat didaur ulang.

DLL. Selamat mencoba, dan mari kita stop global warming bersama-sama, GO GREEN!.

DAMPAK BADAI MATAHARI TERHADAP KEHIDUPAN TEKNOLOGI


Isu kiamat di tahun 2012 yang santer terdengar sebenarnya adalah Badai matahari yang akan terjadi di tahun 2012. Para pemantau cuaca antariksa di beberapa negara sejak 1960-an telah melakukan pemantauan cuaca antariksa dan memprakirakan bahwa sekitar tahun 2011-2012 akan muncul fenomena alam cuaca antariksa berupa badai matahari.

Sebenarnya apa itu badai matahari?,

Ada beberapa versi mengenai badai matahari. Menurut Kepala Pusat Pemanfaatan Sains Antariksa Lapan, badai Matahari terjadi ketika muncul flare dan Coronal Mass Ejection (CME). Flare adalah ledakan besar di atmosfer Matahari yang dayanya setara dengan 66 juta kali ledakan bom atom Hiroshima. Adapun CME merupakan ledakan sangat besar yang menyebabkan lontaran partikel berkecepatan 400 kilometer per detik. Sedangkan menurut laporan website Inggris “New Scientist”, maksud dari badai matahari atau solar storm adalah siklus kegiatan peledakan dahsyat dari masa puncak kegiatan bintik matahari (sunspot), biasanya setiap 11 tahun akan memasuki periode aktivitas badai matahari. Ilmuwan Amerika baru-baru ini memperingatkan bahwa pada tahun 2012 bumi akan mengalami badai matahari dahsyat (Solar Blast), daya rusakanya akan jauh lebih besar dari badai angin “Katrina”, dan hampir semua manusia di bumi tidak akan dapat melepaskan diri dari dampak bencananya.

Seberapa besar efek dari Badain Matahari?

Gangguan cuaca Matahari ini dapat memengaruhi kondisi muatan antariksa hingga memengaruhi magnet Bumi, selanjutnya berdampak pada sistem kelistrikan, transportasi yang mengandalkan satelit navigasi global positioning system (GPS) dan sistem komunikasi yang menggunakan satelit komunikasi dan gelombang frekuensi tinggi (HF), serta dapat membahayakan kehidupan atau kesehatan manusia. ”Karena gangguan magnet Bumi, pengguna alat pacu jantung dapat mengalami gangguan yang berarti”.

Gangguan Magnet bumi ini akan menyebabkan jaringan listrik menjadi mati dan tidak stabil. Maka dapat dibayangkan jika listrik di seluruh dunia mati dan tidak stabil maka hal-hal yang berhubungan dengan bisnis yang menggunakan tenaga listrik akan menjadi terhenti. Peralatan refrigenerator akan mati,makanan obat obatan yang disimpan akan menjadi rusak,air minum masyarakat punjadi akan bermasalah, Kendaraan pun tak akan dapaat berjalan kembali, dunia akan menjadi gelap gulita karena tidah terpasok listrik.

Efek yang sangat merugikan juga terjadi pada bidang teknologi, seluruh teknologi yang digunakan menggunakan daya listrik,dan ketika badai ini datang maka akan terjadi kelumpuhan dibidang teknologi, sebagai contoh gangguan pada sinyal satelit, sistem posisi GPS tak akan berfungsi dan akan menjadi sampah, begitu juga gadget-gadget lainnya yang sekarang sudah umum digunakan seperti PC, cellphone, Laptop dll. Hampir diseluruh perkantoran dunia menggunakan teknologi,maka dapat disimpulkan kehidupan dalam perkantoran pun akan lumpuh, dan ini akan berdampak besar bagi distributor produksi. Pasokan makanan minuman dan kehidupan primer lainnya akan mengalami gangguan yang nyata. Para ilmuwan telah memperkirakan bila ada intensitas badai matahari kuat mungkin dapat menyebabkan kerugian sosial dan ekonomi manusia, hanya pada tahun pertama saja kerugiannya mencapai 1-2 triliun dollar AS, sementara pemulihan dan rekonstruksinya diperlukan setidaknya 4-10 tahun. Sebenarnya pada tahun 1859 hal serupa pernah terjadi, namun karena pada zaman tersebut ketergantungan listrik belum terlalu kuat,maka dunia hanya memerlukan sedikit waktu untuk pulih kembali.